MANFAAT MENGKONSUMSI DAGING IKAN

Ikan kerapu


COOKING CLASS SMP TAMAN DEWASA PRIGEN

BY : CHEFF GURU

Kita tahu bahwa ikan adalah merupakan sumber protein yang baik bagi tubuh. Selain itu ikan juga mengandung berbagai zat yang sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Ikan merupakan bahan makanan yang kaya akan gizi. Oleh karena itu ikan sangat baik dikonsumsi  sejak usia balita hingga usia lanjut. Kandungan zat gizi yang terdapat  dalam ikan segar dan manfaatnya, antara lain :

1. Omega 3 , diperlukan saat proses perkembangan otak janin dan  penting untuk perkembangan fungsi saraf dan penglihatan bayi. Jika kekurangan zat ini pada usia dewasa, bisa menyebabkan kepikunan dan turunnya fungsi otak secara drastic.

2. Mengandung serat protein yang pendek sehingga mudah dicerna dan baik jika dikonsumsi oleh balita yang system pencernaannya masih belum sempurna.

3. Kaya akan asam amino, seperti taurin yang sangat bermanfaat untuk merangsang  pertumbuhan  sel otak balita.

4.  Mengandung asam lemak tidak jenuh yaitu asam lemak omega 3 (EPA dan DHA), terutama dalam ikan laut. Keduanya bermanfaat untuk menurunkan kolesterol dan meningkatkan  pertumbuhan  sel-sel otak pada anak.

5. Vitamin A , yang terkandung dalam minyak hati ikan yang bermanfaat untuk mencegah kebutaan  pada anak.

6.  Vitamin D, yang terkandung dalam daging ikan dan minyak hati ikan yang bermanfaat untuk pertumbuhan dan kekuatan tulang.

7. Vitamin B6, yang membantu metabolisme asam amino dan lemak serta mencegah anemia dan kerusakan syaraf.

8. Vitamin B12, yang bermanfaat dalam pembentukan sel-sel darah merah, membantu metabolisme lemak dan melindungi jantung juga kerusakan syaraf.

9. Zat besi yang lebih mudah diserap oleh tubuh dari pada sumber lainnya seperti serealia dan kacang- kacangan. Membantu mencegah terjadinya anemia.

10.Yodium untuk mencegah terjadinya penyakit gondok, hambatan pertumbuhan anak.

11.Selenium yang berperan membantu metabolisme tubuh dan sebagai anti-oksidan yang melindungi tubuh dari radikal bebas.

12.  Seng yang membantu kerja enzim dan hormone.

13. Fluor yang berperan dalam menguatkan serta menyehatkan  gigi anak.

Ikan Kakap Merah

Dengan demikian ikan sangat baik diberikan untuk anak yang bisa dilakukan sejak bayi mulai usia 6 bulan ketika mulai mendapat makanan pendamping ASI.

Sebaiknya perkenalkan ikan dalam bentuk daging segar sehingga kandungan  gizi dalam ikan tetap dapat dimanfaatkan  secara optimal.

Tak perlu harus menggunakan ikan dengan harga mahal, cukup dengan mengkonsumsi ikan yang banyak di jual di pasaran, anak sudah bisa mendapatkan manfaat penting dari ikan.

Ikan Asap

KANDUNGAN GIZI IKAN PER 100 GRAM

NO

Nama

Kalori

Protein

(gr)

Lemak ( gr)

Kolesterol

(gr)

Zat Besi

( gr)

1

Ikan Salmon

116

19.9

3.45

52

0.77

2

Ikan Tengiri

112

21.4

2.3

33

0.9

3

Ikan Tongkol

111

24

1

46

0.7

4

Ikan Kakap

111

24

1

46

0.7

5

Ikan Kembung

112

21.4

2.3

33

0.9

6

Ikan Bawal

84

18.2

0.7

44

0.4

7

Ikan Bandeng

84

14.8

2.3

58

0.3

8

Ikan Cue

74

13

2

50

0.3

9

Belut

112

21.4

2.3

33

09

10

Ikan Mas

130

18.3

5.8

67

1.3

11

Ikan Lele

84

14.8

2.3

58

0.3

12

Ikan wader

84

14.8

2.3

58

0.3

13

Ikan Mujair

84

18.2

0.7

44

0.4

Sumber : Daftar komposisi bahan Pangan


Comments