CARA MEMBUAT TELUR ASIN YANG MASIR


Hasil Praktek Telur Asin Masir

COOKING CLASS SMP TAMAN DEWASA PRIGEN
BY : CHEFF GURU


PENGASINAN TELUR

Mengingat daya simpan telur amat rendah, maka perlu penanganan tambahan jika mau disimpannya lebih lama. Ada beberapa cara untuk mengawetkan telur, tapi pada dasarnya dapat dipilahkan menjadi dua, yakni pengawetan telur dalam bentuk segar dan dalam bentuk olahan. Telur asin merupakan produk pengawetan telur bentuk olahan. Sebab , rasa telur telah menjadi asin dan umumnya dijual dalam bentuk matang. Keuntungan pengasinan telur ini adalah mempunyai usia simpan lebih dari satu bulan, rasanya enak, siap dimakan, nilai gizinya tetap terjamin. Telur asin menjadi lebih awet sebab garam, selain memberi rasa asin, berfungsi sebagai pengawet. Garam yang masuk ke dalam telur akan berfungsi sebagai antiseptik dan pengendali mikroorganisme penyebab pembusukan.

Siswa-siswi Taman Dewasa Prigen

PENGASINAN TELUR ADA DUA YAITU

A. lARUTAN GARAM
Bahan : 1. 10 butir telur
2. 0,3 kg Garam
3. 1 Liter Air

Cara kerja :
1. Buat larutan garam. Caranya : tuangkan air mendidih sebanyak 1 liter ke dalam
panci. Tuangkan ke dalamnya 0,3 kg garam dan aduklah sampai larut
semuanya. Lalu dinginkan.
2. Cucilah 10 butir telur yang telah disiapkan. Lalu masukkan ke dalam larutan
garam dan direndam selama 7-10 hari.
3. Setelah selesai penggaraman, telur siap dibongkar. Proses berikutnya
tinggal digodok untuk mendapatkan telur asin rebus atau boleh juga digoreng
menjadi telur mata sapi yang asinnya merata.

B. BUBUK BATA
Bahan : 1. Bata merah (ditumbuk halus 1,5 liter)
2. 10 butir telur bebek
3. 0.3 kg garam

Cara kerja :
1. Siapakan bata merah yang ditumbuk dan disaring halus. Campurlah kedua
bahan tersebut(bubuk bata + garam) hingga merata dan berilah sedikit air agar
adonan agak lembek. Tujuan pelembekan ini untuk memudahkan
menempelkan adonan pada telur.
2. Cucilah 10 butir telur yang telah disiapkan. Lalu bungkuslah setiap telur
dengan adonan setebal sekitar 1,5 cm. Selesai pembungkusan simpanlah telur
dalam wadah atau kantong plastik dan diperam 7-14 hari.
3. Setelah penggaraman dirasa cukup, telur dibongkar dan adonan bubuk batu merah dan garam dicuci bersih. Jadilah telur asin yang sudah siap untuk digoreng dan langsung disantap atau direbus agar bisa tahan disimpan beberapa hari.

PEMBUATAN TELUR ASIN DENGAN SERBUK BATU BATA
SELAMAT MENCOBA SEMOGA BERMANFAAT

Comments